-->

Saturday 1 November 2014

PASANGAN LESBIAN ASAL GOWA SULSEL GAGAL MENIKAH



MERDEKA.COM. Apa yang dilakukan oleh IT (19) dan VN (23) ini sungguh di luar nalar. Kedua gadis ini nyaris saja membina biduk rumah tangga. Keduanya adalah sepasang lesbian yang telah beberapa lama menjalin hubungan sejenis. Bahkan keduanya berencana berumah tangga.

Untuk memuluskan rencana, keduanya lalu menyusun sebuah rencana besar. Rencana itu lalu mulai dengan memberi kabar kepada keluarga VN bahwa akan ada pemuda yang melamarnya. 

Saat itu IT yang berpenampilan cepak ala ABRI ini menyewa lima orang pria. Kelima Pria itu diminta untuk datang ke rumah kekasihnya, VN di Dusun Sailong, Desa Bontomanai, Pattalassang, Kabupaten Gowa.

Dari lima pria itu salah satunya berpura-pura bernama Wawan dan akan melamar VN sebagai istri, sedangkan 4 rekannya menjadi perwakilan keluarga. IT sendiri mengaku sebagai adik dari pria yang akan menikahi VN.

"Jadi yang melamar itu atas nama Wawan, orang bayaran," ujar Kapolsek Bontomarannu, AKP Abdul Rahman kepada merdeka.com, Jumat (31/10) malam.

Sampai hari itu, rencana berjalan lancar. Keluarga VN tidak masalah anak gadisnya dilamar. Keluarga VN meminta mahar uang Rp 40 juta dan seratus kilo beras. 

Permintaan itu disanggupi oleh keluarga calon mempelai pria fiktif yang disewa oleh IT. Namun pada Kamis (30/10) kemarin, keluarga Wawan yang ditunggu-tunggu tidak nampak batang hidungnya. Jelang sore, IT alias R datang ke rumah VN dan memberi kabar jika Wawan meninggal dunia karena diguna-guna mantan pacarnya.

{content-split}

"Tapi pengakuan IT ini tidak begitu dipercayai oleh keluarga VN, lalu IT diperiksa, nah dari pemeriksaan itu terungkap kalau IT atau si R ini adalah kekasih VN. Jadi mereka itu lesbian," ujar Abdul.

Mengetahui kisah yang sebenarnya, keluarga VN lalu mengamuk dan nyaris menghakimi IT yang dianggap menipu dan melecehkan keluarga VN. Mendengar keributan, polisi pun segera datang dan mengamankan IT.

"Tidak kita tahan, tetapi kita amankan supaya tidak terjadi aksi yang tidak-tidak," ujar Abdul.

IT pun langsung diperiksa oleh petugas, dan mengakui jika dirinya sudah lama menjalin hubungan sejenis dengan VN. Sementara itu, pihak keluarga VN juga sudah membuat laporan terkait kasus ini.

"Kita nanti juga akan panggil keluarga IT alias R ini. Supaya masalah ini bisa diselesaikan secara kekeluargaan atau bagaimana. Yang jelas kita amankan dari pada terjadi tindakan-tindakan anarkis," terangnya.

Polisi hingga kini juga masih dibuat bingung dengan rencana yang dibuat keduanya. Bagaimana jika Wawan palsu itu ternyata jadi menikah dengan VN.

"Tidak tahu juga maksudnya apa mereka-reka soal perkawinan itu. IT masih diperiksa petugas, nanti akan kita telusuri, tetapi lebih penting kita jaga dan upaya agar tidak terjadi aksi anarkis dalam kasus ini," imbuhnya.

No comments:

Post a Comment